Sorong Today, Sorong – Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Sorong sukses menyelenggarakan Workshop Kewirausahaan Perempuan yang berlangsung selama dua hari, bertempat di Gedung Unimuda Convention Center (UCC), Kabupaten Sorong, sejak Sabtu (22/11/25) hingga Minggu (23/11/25).
Kegiatan ini diikuti sekitar 300 peserta yang terdiri dari kalangan umum, Gabungan Organisasi Wanita (GOW), UMKM, IPEMI, mahasiswa serta perwakilan Ortom Muhammadiyah.
Ketua PDNA Kabupaten Sorong, Tika Oktaviani mengatakan bahwa program pelatihan ini merupakan langkah strategis guna mendorong lahirnya inovasi dalam pemberdayaan masyarakat, khususnya perempuan.
“PDNA Kabupaten Sorong berharap kegiatan ini dapat menjadi tempat di mana ide-ide kreatif bertemu dengan sumber daya, menghasilkan solusi nyata untuk mengatasi masalah ekonomi dan sosial. Program ini menjadi simbol harapan dan perubahan positif bagi masyarakat Kabupaten Sorong, khususnya bagi perempuan,” ujar Ketua PDNA Kabupaten Sorong, Tika Oktaviani.
Ia kembali berharap, melalui pelatihan ini mampu membekali seluruh peserta dengan pengetahuan dan keterampilan praktis untuk memulai dan mengelola usaha secara mandiri.
“Kami ingin menumbuhkan minat berwirausaha sejak dini, melatih berpikir kritis dan kreatif serta mendorong kemampuan menciptakan produk bernilai jual,” ucapnya.

Mewakili Ketua Panitia kegiatan, Nunung Kuswanti menyampaikan bahwa workshop ini dirancang guna memberikan keterampilan nyata dalam pengembangan usaha, termasuk pembentukan mentalitas bisnis yang kuat.
“Kegiatan ini bertujuan membekali peserta dengan pengetahuan, keterampilan serta mentalitas yang dibutuhkan untuk berkembang sebagai pebisnis perempuan yang kreatif dan inovatif,” jelas Nunung Kuswanti dalam laporan panitia.
Kegiatan workshop dibuka secara resmi oleh perwakilan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Sorong, Aldila Yulia W. S., yang menegaskan komitmen Muhammadiyah dalam memperkuat ekonomi keumatan di tanah Papua.
“Workshop kewirausahaan dan kesehatan pangan ini merupakan wujud hadirnya Muhammadiyah untuk membangun kekuatan perekonomian umat, khususnya perempuan yang berdaya, mengukir peluang dan menggerakkan perubahan,” ungkap Aldila Yulia W. S.
Kemudian, Rektor Unimuda Sorong Rustamadji turut memberikan motivasi kepada para peserta. Dirinya menekankan pentingnya perniagaan sebagai pintu rezeki terbesar.
“Pintu rezeki ada sepuluh dan sembilan di antaranya adalah perniagaan,” imbuh Rektor Unimuda Sorong Rustamadji.
Dalam sesi motivasi tersebut, Rustamadji membagikan kiat sukses berbisnis, antara lain yakni disiplin, memiliki visi besar, berani memulai dari hal kecil, mengikuti perkembangan zaman serta menjaga semangat dan tidak mudah mengeluh.

Sesi workshop menghadirkan pemateri kompeten dari berbagai bidang bisnis. Materi yang disampaikan meliputi manajemen keuangan bisnis, etika bisnis dalam perspektif Islam serta teknik pengambilan gambar produk untuk branding dan pemasaran.
Materi-materi ini berhasil menarik antusiasme para peserta sekaligus mendapat apresiasi dari para pelaku usaha perempuan di wilayah Kabupaten Sorong.
Sebagai penutup, kegiatan dikemas dengan pelaksanaan pameran produk UMKM dari seluruh peserta serta perkenalan berbagai produk lokal Kabupaten Sorong.
Momentum ini menjadi ajang bagi peserta untuk bersama-sama menunjukkan kreativitas sekaligus membangun jejaring bisnis.
Kegiatan berjalan lancar dan sukses, memenuhi tujuan PDNA Kabupaten Sorong dalam mencetak perempuan-perempuan berdaya, mandiri dan siap bersaing dalam dunia usaha. (*)
Tidak ada komentar